Wakil Wali Kota Dumai, Sugiyarto, bersama Persatuan Bakso Seluruh Riau (PBSR) Kota Dumai, membagikan 1000 takjil kepada masyarakat Kota Dumai menjelang berbuka puasa di Jalan Jendral Sudirman pada Jum’at (21/3/2025).
Pembagian 1000 takjil berupa bakso dilakukan kepada masyarakat yang berkendara di Jalan Jendral Sudirman, dengan seluruh pengurus PBSR Kota Dumai turut serta dalam kegiatan tersebut.
Sebelum membagikan takjil, Wakil Wali Kota Sugiyarto menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Kota Dumai yang antusias mengantri dengan tertib untuk mendapatkan takjil tersebut.
Wakil Wali Kota Sugiyarto juga mengucapkan selamat berpuasa di bulan Ramadhan 1446H kepada seluruh masyarakat Kota Dumai, serta berharap agar kesehatan selalu menyertai mereka menjelang Hari Raya Idul Fitri.
Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Sugiyarto menyampaikan rasa syukurnya atas kesempatan untuk berbagi kebahagiaan bersama masyarakat Kota Dumai melalui pembagian 1000 paket takjil, serta mengucapkan selamat berpuasa dengan harapan keberkahan selalu mengiringi seluruh masyarakat.
Ratusan masyarakat Kota Dumai terlihat begitu antusias menerima paket takjil tersebut, sementara para pengurus PBSR tampak semangat dalam membagikan takjil kepada masyarakat yang telah mengantri sebelumnya.