Komunitas Toyota Land Cruiser Indonesia Chapter 2 Riau yang dipimpin oleh Raja Marwan sebagai Ketua Umum, selalu melaksanakan bhakti sosial sebagai wujud kepedulian masyarakat. Pada Minggu sore (23/03/2025), rombongan dari Pekanbaru dan Kampar mengunjungi warga kurang mampu di desa Ridan Bangkinang.

Ketua Harian, Dardis, yang memimpin rombongan menyatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian sosial TLCI Chapter 2 Riau kepada masyarakat yang membutuhkan. Dia mengucapkan terima kasih kepada anggota komunitas yang hadir dalam pembagian sembako kepada masyarakat di desa Ridan Permai, Kecamatan Bangkinang Kota.

Sebagai komunitas yang berlandaskan sosial kemasyarakatan, TLCI Chapter 2 Riau bersama TLCI korwil Kampar membagikan sembako kepada masyarakat Desa Ridan Permai, Kecamatan Bangkinang Kota dalam rangka mempererat silaturrahmi di bulan Suci Ramadhan. Pihak komunitas berharap bantuan yang diberikan dapat membantu meringankan beban masyarakat.

Kepala Desa Ridan Permai, Kamaruddin, menyambut gembira kedatangan TLCI Chapter#2 Riau yang memberikan sembako kepada warga desanya. Dia menyampaikan terima kasih atas kepedulian dan bantuan yang diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Kamaruddin berharap kegiatan semacam ini dapat terus dilaksanakan oleh TLCI Chapter#2 Riau sehingga manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat di berbagai daerah. Dalam kepengurusan baru TLCI Korwil Kampar, terpilih secara aklamasi Oren Gampo, yang dikenal luas sebagai penyanyi Ocu yang legendaris.