Polsek Rimba Melintang bersama Bhayangkari menggelar kegiatan pembagian takjil kepada masyarakat dan pengendara yang melintas di Jalan Lintas Bagansiapi-api, Kelurahan Rimba Melintang, Kecamatan Rimba Melintang, Kabupaten Rokan Hilir, pada Jumat (21/3/2025) sore. Dengan tema “Marhaban Ya Ramadhan, Polres Rokan Hilir Berbagi Takjil, Semoga Berkah”, kegiatan ini dipimpin oleh Kapolsek Rimba Melintang Iptu Andrianto, S.H, Ketua Ranting Bhayangkari Polsek Rimba Melintang, Ny. Widia Andrianto, para personel Polsek Rimba Melintang, anggota Ranting Bhayangkari Polsek Rimba Melintang, dan staf PHL Polsek Rimba Melintang.

Sebanyak 50 paket takjil dibagikan kepada masyarakat dan pengendara yang melintas di Jalan Lintas Bagansiapi-api. Selain pembagian takjil, juga dilakukan edukasi dan imbauan kepada masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadhan.

Kapolsek Rimba Melintang, Iptu Andrianto, menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan rasa kepedulian dan kebersamaan antara Polri dan masyarakat. Tujuannya adalah mempererat hubungan silaturahmi antara personel kepolisian dan warga, serta membangun citra Polri yang humanis dan peduli terhadap masyarakat, sekaligus mendukung program Polri yang PRESISI (Prediktif, Responsibilitas, Transparansi, dan Berkeadilan).

Menurut Kapolsek Iptu Andrianto, kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri. Dia berharap bahwa kegiatan berbagi takjil ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa, serta semakin mempererat hubungan baik antara Polri dan masyarakat.

Masyarakat yang menerima takjil menyambut baik kegiatan ini dan mengapresiasi kepedulian Polri terhadap warga yang menjalankan ibadah puasa. Salah satu tokoh masyarakat setempat menyatakan, “Alhamdulillah, dengan adanya kehadiran Polri di tengah masyarakat memberikan rasa aman dan nyaman, terutama di bulan Ramadhan, sehingga kita aman menjalankan ibadah di bulan suci ini.”