Dalam upaya pencegahan kebakaran hutan dan lahan (karhutla), Bhabinkamtibmas Bangko Bakti Aiptu Edward Sitanggang melaksanakan kegiatan imbauan kepada masyarakat di Kepenghuluan Bangko Kiri, Kecamatan Bangko Pusako, Kabupaten Rokan Hilir, pada Rabu (21/5/2025) sekitar pukul 10.30 WIB. Kegiatan tersebut dilakukan di sepanjang Jalan Bangko Kanaan dengan sasaran warga setempat.
Dalam imbauannya, Aiptu Edward menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga lingkungan dan ketertiban umum. “Polsek Bangko Pusako mengimbau kepada seluruh masyarakat agar tidak membuka lahan dengan cara membakar, karena dampaknya sangat merugikan lingkungan dan bisa berujung pada proses hukum,” ujarnya Awi Ruben.
Selain menyampaikan larangan membakar lahan, Aiptu Edward juga mengajak warga untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap berbagai potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). “Kita juga mengimbau warga untuk segera melapor kepada Bhabinkamtibmas atau RT setempat apabila terjadi tindak pidana di lingkungan mereka,” terang Kapolsek Bangko Pusako.
“Warga juga kami ajak agar mengaktifkan kembali sistem keamanan lingkungan (siskamling), sebagai upaya bersama mencegah tindak kriminalitas,” tambahnya. Tak hanya itu, warga juga diingatkan untuk waspada terhadap peredaran narkoba dan penyebaran paham radikalisme.
“Polsek Bangko Pusako juga berpesan kepada para orang tua agar lebih memperhatikan pergaulan anak-anak mereka agar terhindar dari pergaulan bebas dan perilaku menyimpang,” tutup Iptu Awi Ruben. Dengan kegiatan ini, Polri berharap terciptanya kesadaran kolektif masyarakat dalam menjaga lingkungan dan keamanan sekitar.