Polisi di Rohil dan Kelompok Tani Sungai Manasib Perkuat Ketahanan Pangan
Pada Kamis (27/2/2025), Bhabinkamtibmas bersama kelompok tani di Kepenghuluan Sei Manasib, Kecamatan Bangko Pusako, Rohil, melaksanakan kegiatan peningkatan ketahanan pangan. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka mendukung program Asta Cita pemerintah untuk meningkatkan produksi pangan masyarakat dan memperkuat ketahanan pangan nasional.
Kapolsek Bangko Pusako, Iptu Awi Ruben, menyampaikan bahwa program tersebut bertujuan untuk membantu masyarakat dalam meningkatkan hasil pertanian serta mengurangi angka kelaparan dan kemiskinan. “Ketahanan pangan merupakan faktor penting dalam kesejahteraan masyarakat. Dengan adanya program ini, kami berharap warga semakin mandiri dalam memenuhi kebutuhan pangan mereka,” ujarnya.
Sukri, Ketua Kelompok Tani Ketahanan Pangan Kep. Sei Manasib, mengapresiasi dukungan dari pihak kepolisian dan pemerintah dalam pengembangan sektor pertanian di wilayahnya. “Kami sangat terbantu dengan adanya pendampingan dan program ini. Semoga ke depan pertanian di wilayah kami semakin maju dan dapat mencukupi kebutuhan masyarakat,” kata Sukri.
Kegiatan ketahanan pangan ini merupakan bagian dari visi pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan nasional, sejalan dengan program Asta Cita yang dicanangkan Presiden Republik Indonesia. Dengan kolaborasi antara kepolisian dan masyarakat, diharapkan ketahanan pangan di daerah dapat semakin kuat dan berkelanjutan, pungkas Awi Ruben.