Sebuah momen haru terjadi di Desa Pulau Madinah, Kecamatan Kuantan Hilir, Kabupaten Kuantan Singingi, saat seorang nenek berusia 70 tahun bernama Ibu Tidan menerima bantuan sembako dari jajaran Polsek Kuantan Hilir pada Jumat pagi (23/5/2025). Bantuan ini disalurkan melalui program rutin Jum’at Berkah, sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat kurang mampu, khususnya lansia dan kaum duafa.
Kegiatan sosial tersebut dipimpin oleh Kanit Binmas Ipda Iswandi, didampingi Ps. Kanit Intel Bripka Amin Suryadi, Bhabinkamtibmas Bripka Milusman, dan Brigadir Dian Riski Perdana. Paket sembako yang diserahkan berisi beras, minyak goreng, gula pasir, dan telur ayam, yang diantarkan langsung ke rumah Ibu Tidan oleh petugas.
Kapolsek Kuantan Hilir Iptu Edi Winoto, SH, MH, mewakili Kapolres Kuansing AKBP Angga F. Herlambang, SIK, MH, menyatakan bahwa pemberian bantuan tersebut merupakan wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat yang membutuhkan. Mereka berharap dengan kegiatan ini dapat terjalin hubungan harmonis antara Polri dan masyarakat.
Ibu Tidan, saat menerima bantuan, tak kuasa menahan air mata. Dalam bahasa daerah Taluak Kuantan, ia mengucapkan terima kasih kepada jajaran kepolisian. Ia juga mendoakan agar Kapolsek dan seluruh personel Polsek Kuantan Hilir senantiasa diberi kesehatan dan kelancaran rezeki dalam menjalankan tugas.
Program Jum’at Berkah menjadi implementasi nyata semangat Polri untuk mengayomi, melindungi, dan melayani masyarakat. Melalui pendekatan humanis ini, kepolisian berharap dapat membangun kedekatan emosional dengan masyarakat serta meningkatkan kepercayaan publik terhadap institusi Polri. Momen tersebut menjadi salah satu bagian dari upaya Polri dalam mempererat hubungan dengan masyarakat.