Kontingen Riau berhasil menambah pundi-pundi medali emas dalam Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Karate Piala PB FORKI dan Piala Gubernur Riau yang diselenggarakan di Gelanggang Remaja Pekanbaru pada tanggal 16-18 Mei 2025. Satu medali emas baru diraih oleh Mario Iyan dari kategori junior, setelah berhasil mengalahkan karateka dari PB Sindhoka dengan skor 5-3 di partai final kumite kelas -61 kg junior putra.
Manajer Tim FORKI Riau, Feri Moniaga, memberikan apresiasi atas capaian tersebut. “Alhamdulillah, pagi ini kita menambah satu emas lagi dari Mario Iyan. Ia tampil luar biasa di kelas -61 kg junior putra,” ujarnya, didampingi official tim, Efridel, pada hari Minggu, 18 Mei 2025. Dengan tambahan emas dari Mario, total sementara perolehan medali Kontingen Riau menjadi 2 emas dan 3 perunggu.
Feri Moniaga berharap masih ada tambahan medali dari nomor-nomor yang tersisa. “Kami optimistis, dengan semangat dan perjuangan yang ikhlas meski dalam keterbatasan, para atlet bisa memberikan hasil terbaik,” tambahnya. Sebelumnya, satu medali emas telah diraih oleh Muhammad Halim Sembiring dari kumite kelas +70 kg kadet putra. Selain itu, tiga medali perunggu berhasil diraih oleh Keyla di kelas +66 kg junior putri, Divaine Bagus Sudiro di kelas -57 kg kadet putra, dan Shada Zifana Syafik di kelas -54 kg kadet putri.