Bupati Kuantan Singingi Dr. H. Suhardiman Amby, MM bersama Gubernur Riau Abdul Wahid dan seluruh Bupati dan Wali Kota se-Riau melakukan kunjungan kerja ke Kantor Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) di Jakarta pada Senin, 5 Mei 2025. Kunjungan ini bertujuan untuk menyampaikan aspirasi dan rencana pembangunan daerah kepada Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional guna memperkuat sinergi antara program pembangunan Kabupaten, Provinsi, dan Nasional.
Dalam pertemuan tersebut, Bupati Kuantan Singingi (Kuansing) menekankan pentingnya pembangunan yang terintegrasi antara program kabupaten, provinsi, dan nasional untuk memastikan keberlanjutan dan efektivitas pembangunan. Salah satu fokus utama yang disampaikan adalah rencana percepatan pembangunan infrastruktur strategis di Kuansing, seperti pembangunan jalan tol, ruas jalan kereta api, dan proyek Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Lubuk Ambacang.
Bupati Kuansing menjelaskan bahwa infrastruktur yang andal menjadi kebutuhan mendesak mengingat potensi ekonomi yang dimiliki wilayahnya, seperti 31 pabrik kelapa sawit, 5 pertambangan batubara, dan aktivitas pengangkutan CPO kelapa sawit yang tinggi. Pemkab Kuansing juga menyerahkan usulan kegiatan lokal yang berfokus pada sektor pendidikan dan kesehatan sebagai fondasi utama dalam pembangunan sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing.
Dengan harapan agar aspirasi dan kebutuhan riil dari daerah dapat lebih dipahami dan masuk dalam perencanaan pembangunan nasional secara komprehensif dan tepat sasaran, kunjungan ini diharapkan dapat menjadi pintu masuk bagi proyek-proyek strategis nasional yang langsung menyasar kepentingan masyarakat Riau. Gubernur Riau juga menekankan pentingnya kolaborasi antara daerah dan Bappenas dalam menyusun program yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN).
Kepala Bappenas, Rachmat Pambudi, menegaskan pentingnya pembangunan daerah sebagai fondasi keberhasilan pembangunan nasional. Beliau menekankan bahwa Bappenas akan terus mendorong kolaborasi antar pemerintah pusat dan daerah dalam menghadapi tantangan pembangunan. Rachmat Pambudi berharap agar kemiskinan ekstrim dapat berkurang dari Aceh hingga Papua melalui bantuan saling membantu antara pemerintah pusat dan daerah.