Bupati Kampar Ahmad Yuzar, S.Sos, MT beserta rombongan melaksanakan Safari Ramadhan 1446 H di Masjid Nururrahman Desa Sungai Pinang, Kecamatan Tambang pada malam ke-22 Ramadhan, Jum’at (21/3/2025). Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala OPD dan perwakilan OPD di Lingkungan Pemda Kampar, Anggota DPRD Kampar Firdaus, SE, Plt Camat Tambang Irwan AR, S.Pi, Pj Kepala Desa Sungai Pinang Paleman, S.Pd.i, Kepala Desa se-Kecamatan Tambang, Pengurus Masjid Nururrahman Edi Kurniawan, S.Sy, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat, dan masyarakat Desa Sungai Pinang.
Kegiatan Safari Ramadhan dimulai dengan tausiah agama yang disampaikan oleh Ustadz Dr. Herman Ghani, MA, dilanjutkan dengan berbuka puasa bersama, sholat magrib berjama’ah, sholat isya, taraweh, dan witir berjama’ah. Tujuan dari Safari Ramadhan ini adalah untuk mempererat tali silaturrahmi antara pemerintah daerah dan masyarakat serta meningkatkan semangat kebersamaan dalam menjalankan ibadah puasa Ramadhan.
Sebelum memberikan sambutan, Bupati Kampar menyerahkan bantuan Program kemitraan PT. Bank Riau Kepri Syariah dan Pemerintah Kabupaten Kampar untuk Masjid Al-Nururrahman sebesar Rp 20 juta, bantuan Al-Qur’an dari ASN dan THL Pemkab Kampar, serta bantuan dari Baznas Kampar untuk kaum duafa dan anak yatim. Bupati Kampar mengucapkan terima kasih atas sambutan dari masyarakat dan jamuan buka puasa yang disediakan oleh masyarakat Desa Sungai Pinang.
Menurut Bupati Kampar, Safari Ramadhan merupakan ajang silaturrahmi Pemda Kampar dengan masyarakat serta wadah untuk menerima aspirasi dan mencari solusi atas permasalahan yang dihadapi masyarakat. Beliau juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah berpartisipasi dalam pemilihan kepala daerah, sambil meminta doa agar dapat menjalankan amanah dengan baik.
Bupati Kampar juga menyampaikan komitmen Pemerintah Kabupaten Kampar untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, seperti kesehatan, pendidikan, infrastruktur, sosial, sanitasi, keamanan, dan ketertiban. Safari Ramadhan ini menjadi salah satu bentuk upaya untuk mendekatkan hubungan antara pemerintah daerah dan masyarakat serta memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi dan permasalahan yang dihadapi.