Warga Dusun Sungai Ili, Desa Pulau Busuk Jaya, Kecamatan Inuman, Kabupaten Kuantan Singingi, dikejutkan dengan kemunculan beruang madu di area perkebunan sawit. Hewan liar tersebut pertama kali ditemukan oleh Enda (32) saat sedang berada di kebun yang berlokasi tidak jauh dari SMPN 2 Inuman, Sabtu (15/2/2025) siang. “Kemarin saya dan ibu pergi ke kebun, tiba-tiba kami dikejutkan oleh seekor beruang yang berdiri di salah satu pohon sawit,” ujar Enda, Minggu (16/2/2025).
Karena panik dan ketakutan, Enda dan ibunya langsung berlari menjauhi lokasi. Ia mengaku tidak mengetahui ke mana arah perginya beruang setelah itu. “Kami langsung balik kanan dan lari sekuat tenaga karena sangat takut. Saya juga tidak tahu pasti ke mana perginya beruang itu,” tambahnya.
Pada sore harinya, suami dan abang Enda yang sedang menggembala sapi di perkebunan sawit belakang SMPN 2 Inuman juga melihat tiga ekor beruang berkeliaran. “Suami dan abang saya melihat ada tiga ekor kawanan beruang saat sedang menggembala sapi,” ungkap Enda.
Enda berharap informasi ini segera sampai ke pihak Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Provinsi Riau, agar segera diambil tindakan sebelum terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. “Kami sangat khawatir, apalagi lokasi kemunculan beruang itu dekat dengan area sekolah,” pungkasnya.
Berita ini semakin menarik perhatian karena keberadaan beruang madu di perkebunan sawit di Kuansing sebelumnya tidak pernah terjadi. Masyarakat setempat pun mulai waspada dan berharap agar pihak terkait dapat segera mengatasi masalah ini sebelum menimbulkan kerugian.
Hingga saat ini, belum ada informasi lebih lanjut mengenai upaya yang dilakukan oleh pihak terkait terkait penanganan keberadaan beruang di perkebunan sawit tersebut. Warga setempat diharapkan tetap waspada dan melaporkan kejadian serupa agar dapat ditindaklanjuti dengan cepat.