Pelaksana tugas (Plt) Bupati Kepulauan Meranti, AKBP (Purn) H. Asmar, membuka Lomba Pacu Sampan ke-5 dan Kemah Budaya ke-4 di Kawasan Wisata Telaga Air Merah, Desa Tanjung Kecamatan Tebingtinggi Barat pada Sabtu (25/1/2025).
Event tahunan yang diinisiasi oleh Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) dan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Tanjung Mandiri tersebut mendapat apresiasi dari H. Asmar. Menurutnya, kegiatan ini bukan hanya sebagai event pariwisata, tetapi juga sebagai media mempererat tali silaturahmi serta mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat setempat.
H. Asmar menyatakan dukungannya terhadap kegiatan lomba pacu sampan sebagai upaya melestarikan budaya dan olahraga tradisional Melayu. Menurutnya, event seperti pacu sampan menjadi cara untuk menarik minat generasi muda agar tetap terhubung dengan warisan budaya leluhur.
Dia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada PT Imbang Tata Alam (ITA) yang konsisten mendukung kegiatan pacu sampan setiap tahunnya. Kolaborasi tersebut diharapkan terus terjalin untuk pengembangan fasilitas dan infrastruktur di sekitar Telaga Air Merah.
Asmar mengungkapkan kebanggaannya karena telah dua kali meresmikan lomba pacu sampan di Telaga Air Merah. Menurutnya, keberlanjutan kegiatan tersebut menjadi simbol penting dari upaya kolektif untuk melestarikan budaya sekaligus menggerakkan ekonomi masyarakat lokal.
Kepala Desa Tanjung Kecamatan Tebingtinggi Barat, Muhammad Anas, menyebutkan bahwa Telaga Air Merah memberikan kontribusi nyata bagi desa. Pendapatan yang diperoleh BUMDes selama tahun 2024 mencapai Rp 129.823.000, di mana Rp 56 juta berasal dari pengelolaan Tasik Air Merah.
Area Manager PT ITA, Bonar Ari Nindito, menegaskan komitmen perusahaan untuk membantu meningkatkan ekonomi masyarakat setempat melalui kolaborasi dengan desa. Dia berharap Telaga Air Merah dapat menjadi contoh bagaimana pariwisata dikelola bersama demi kesejahteraan masyarakat.
Lomba pacu sampan diikuti puluhan peserta dari berbagai kategori, mulai dari tingkat SMP, SMA, hingga dewasa. Selain lomba pacu sampan, panitia juga menghadirkan kegiatan unik dan edukatif, seperti lomba mencucuk atap daun rumbia dan lomba mewarnai, serta program penanaman pohon sebagai wujud pelestarian lingkungan.
Turut hadir dalam kegiatan itu, unsur Forkopimda Kepulauan Meranti, para kepala OPD, Upika Tebingtinggi Barat, dan sejumlah petinggi PT. ITA, serta pejabat dan tamu undangan lainnya.